Bersama ini kami sampaikan bahwa Lembaga Penelitian Universitas Sumatera Utara memberikan kesempatan kepada dosen/peneliti untuk dapat mengajukan proposal Riset Kolaborasi Indonesia (RKI) Tahun 2022.
Program penelitian ini bertujuan untuk membangun dan
memperluas jejaring kerjasama riset antara Universitas Sumatera Utara dengan 15 Perguruan Tinggi Badan
Hukum (PTNBH), yaitu Insitut Teknologi Bandung,
Universitas Gadjah Mada, Universitas Airlangga, Institut Pertanian Bogor,
Universitas Indonesia, Universitas Hasanuddin, Universitas Padjadjaran,
Universitas Andalas, Universitas Pendidikan Indonesia, Institut Teknologi
Sepuluh Nopember, Universitas Diponegoro, Universitas Negeri Malang,
Universitas Negeri Padang, Universitas Sebelas Maret, dan Universitas
Brawijaya. Selain itu kerjasama riset juga diperluas diantaranya dengan Badan
Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Institusi Riset atau Perguruan Tinggi
Luar Negeri.